Cara mengatur VPN di klien pihak ketiga

Anda dapat menggunakan Kaspersky VPN Koneksi Aman di perangkat mana pun jika tidak ada aplikasi Kaspersky VPN Koneksi Aman untuk perangkat tersebut, atau jika Anda ingin menggunakan klien pihak ketiga.

Klien pihak ketiga sudah terpasang atau dapat diinstal pada router Wi-Fi untuk melindungi semua perangkat Anda sekaligus. Anda juga dapat mengatur Kaspersky VPN Koneksi Aman melalui klien pihak ketiga di smart TV, atau perangkat lain di Windows, Android, iOS, macOS, dan Linux.

Untuk menyiapkan klien pihak ketiga, ekspor file konfigurasi VPN di My Kaspersky. File ini berisi kredensial koneksi untuk diimpor ke perangkat tempat Anda ingin mengatur VPN.

Saat ini, Anda dapat menggunakan Kaspersky VPN Koneksi Aman melalui protokol OpenVPN atau WireGuard di satu perangkat.

Cara mengatur klien OpenVPN

Cara mengatur aplikasi OpenVPN Connect di perangkat Android

Cara mengatur klien WireGuard

Atas halaman