Cara menentukan lokasi anak saat ini

Untuk menentukan lokasi perangkat seluler anak saat ini:

  1. Masuk ke bagian Anak-anak.
  2. Pilih profil anak yang lokasinya Anda ingin tentukan melalui perangkat seluler.
  3. Masuk ke subbagian Di mana anak saya?.
  4. Klik tombol Pengaturan.
  5. Pastikan tombol geser Pemantauan lokasi aktif. Jika tombol geser nonaktif, aktifkan tombol geser.
  6. Klik tombol Laporan.

    Setelah aplikasi menentukan lokasi perangkat anak, peta menampilkan lokasi saat ini.

  7. Untuk menyegarkan informasi tentang lokasi perangkat seluler anak saat ini, klik ikon putar ulang (Segarkan) dan Perbarui koordinat.

Lokasi perangkat seluler anak saat ini tidak dapat ditentukan dalam kasus berikut: perangkat dimatikan; perangkat di luar jangkauan jaringan; modul GPS atau layanan lokasi pada perangkat dinonaktifkan; perangkat tidak terhubung ke Internet.

Atas halaman