Berlangganan Kaspersky VPN Premium berarti membeli hak untuk menggunakan aplikasi sesuai dengan parameter tertentu (misalnya, tanggal akhir masa berlaku berlangganan, jumlah perangkat). Anda dapat memesan paket langganan Kaspersky VPN dari penyedia layanan (misalnya, di App Store atau toko online lain).
Paket langganan Anda dapat dikelola melalui halaman akun pribadi Anda di situs web penyedia layanan (misalnya, melalui akun Apple atau Akun Google Anda).
Sebelum membeli paket langganan, Anda dapat mencoba Kaspersky VPN Premium versi uji coba secara gratis. Kaspersky VPN Premium versi uji coba tetap berfungsi selama masa uji coba yang singkat. Saat masa uji coba berakhir, Anda akan dikenakan biaya berlangganan. Jika Anda tidak ingin menggunakan Kaspersky VPN Premium, Anda harus membatalkan paket langganan sebelum masa uji coba berakhir.
Paket langganan dapat diperbarui secara otomatis atau manual. Paket langganan yang diperbarui secara otomatis akan diperpanjang di akhir setiap masa berlangganan sampai Anda membatalkannya. Paket langganan yang diperbarui secara manual harus diperbarui di akhir setiap masa berlangganan. Setelah masa berlaku berlangganan Kaspersky VPN Premium berakhir, Anda mungkin ditawari masa tenggang, di mana Anda dapat terus menggunakan aplikasi tersebut tanpa batasan. Jika Anda tidak memperbarui paket langganan Anda pada akhir masa tenggang, aplikasi tersebut akan beralih ke versi gratis. Untuk beralih kembali ke versi premium, beli paket langganan baru.
Penting: Membeli lisensi atau memesan paket langganan Kaspersky VPN Premium tidak membatalkan paket langganan lain yang menyertakan Kaspersky VPN Premium. Agar terhindar dari biaya tambahan, pastikan Anda telah membatalkan atau menonaktifkan perpanjangan otomatis untuk paket langganan yang tidak diperlukan.
Batalkan paket langganan Kaspersky VPN Premium atau alihkan ke pembaruan manual: