Jaringan Wi-Fi publik mungkin kurang terlindungi, misalnya, jika jaringan Wi-Fi menggunakan protokol enkripsi yang rentan atau kata sandi yang lemah. Saat Anda melakukan pembelian di internet melalui jaringan Wi-Fi yang tidak aman, kata sandi dan data rahasia lain ditransmisikan dalam teks yang tidak dienkripsi. Peretas dapat menghadang data rahasia Anda, seperti nomor kartu bank Anda, dan mendapatkan akses ke uang Anda.
Saat Anda menyambung ke jaringan Wi-Fi, Kaspersky VPN Secure Connection memeriksa keamanan jaringan. Jika jaringan Wi-Fi tidak aman, Kaspersky VPN Secure Connection akan mengingatkan Anda untuk mengaktifkan koneksi aman melalui server khusus yang dialokasikan di wilayah yang Anda pilih. Bila VPN diaktifkan, data dari situs web terlebih dahulu diterima oleh server yang dialokasikan. Kaspersky VPN Secure Connection kemudian mengirimkan data ke perangkat Anda melalui koneksi yang aman.
Kaspersky VPN Secure Connection menyediakan keuntungan berikut:
Peretas tidak akan dapat menyadap nomor kartu bank Anda di situs web saat Anda membayar online, memesan kamar hotel, atau menyewa mobil.
Tidak seorang pun dapat menemukan alamat IP perangkat atau lokasi Anda.
Tidak seorang pun dapat menghadang dan membaca korespondensi pribadi Anda di jejaring sosial.
Tonton film dan video HD tanpa mematikan sambungan VPN aman.
Anda hanya dapat menggunakan fungsi ini jika Anda berhak menggunakan setiap layanan serta isinya, dan menghormati hak pihak ketiga serta undang-undang yang berlaku. Selengkapnya tentang pembatasan penggunaan aplikasi.
Mengunduh berkas dari layanan hosting online dan torrent dengan cepat dan aman.
Aktifkan koneksi VPN saat menggunakan aplikasi yang dipilih. Pilih aplikasi yang akan tersambung melalui koneksi VPN dan aplikasi yang akan tersambung melalui koneksi biasa.
Kaspersky VPN Secure Connection juga dapat digunakan untuk jenis koneksi jaringan yang lain, seperti koneksi internet lokal atau koneksi modem USB.
Secara default, Kaspersky VPN Secure Connection tidak meminta Anda untuk mengaktifkan VPN jika protokol HTTPS digunakan untuk terhubung ke situs web.
Mengganti lokasi saat mengunjungi situs web perbankan, toko online, jejaring sosial, obrolan, atau situs web email dapat memicu sistem antipenipuan. Sistem antipenipuan ditujukan untuk menganalisis transaksi keuangan online untuk menemukan tanda-tanda operasi penipuan.
Atas halaman