Cara menjalankan Pemindaian Penuh

Selama Pemindaian Penuh, aplikasi Kaspersky memindai semua hard drive komputer untuk memeriksa malware dan ancaman lainnya. Anda dapat menggunakan Pemindaian Penuh untuk memindai malware di semua file, folder, dan sektor perangkat Anda.

Anda dapat menjalankan Pemindaian Penuh pada beberapa atau semua perangkat yang terhubung secara bersamaan.

Pemindaian Penuh dapat dimulai dari jarak jauh pada perangkat yang sedang online dan dilindungi oleh Kaspersky Small Office Security atau Kaspersky Internet Security for Mac.

Untuk menjalankan Pemindaian Penuh pada perangkat yang terhubung:

  1. Masuk ke tab Perangkat.
  2. Pilih perangkat yang ingin dipindai dengan mencentang kotak pada pojok kiri atas panel perangkat atau gunakan opsi Pilih semua.
  3. Klik tombol Pemindaian penuh.

Pemindaian Penuh dimulai.

Lihat juga

Cara menemukan perangkat dengan cepat

Cara menampilkan perangkat dalam bentuk petak atau daftar

Atas halaman